Kamis, 24 Februari 2011

Ternyata Hatiku tak Bisa Berdusta

Meski ku coba melupakan mu
Tetap tak bisa ku menghapusmu
Tulus cintaku telah kuberikan padamu
Ku takan sesali mencintai dirimu
Yang terindah yang pernah jadi mimpiku
Tak pernah ku menyesal mengenal dirimu
Walau Jalan yang kutempuh tak tertuju padamu
Meskipun kini kau ku hindari
Tapi hatiku tak bisa kupungkiri
Maaf ku terlalu menyayangimu
Ku menyayangimu karena hatiku ini telah menyayangi dirimu
Telah terukir dirimu dalam hatiku
Telah terangkai mimpi-mimpiku bersamu
Bila kumiliki dirimu untuk bahagia
Tak ada niatku untuk pernah melukaimu
Tak pernah kupahami rasa ini
Walaupun selalu kuterima lelah dan duka karena menyayangimu
Tapi perihku selalu membuatku bahagia
Biarlah tetap terjaga rasa ini hingga akhir nafasku ini

Pengelana Rindu

sebait sajak takkan mampu bercerita tentang hatiku
tentang bagaimana hati ini menyimpan sebuah ingin tersebab lelah
sendiri adalah kesunyian
dan kesunyian itu indah bukan, katamu
tapi apa yang kau rasakan ketika hujan ini mengisi sunyimu
juga indah bukan, kataku

ada perih ketika sunyi itu menghujam di jantung hujan
setimpal jika hujan yang datang membuat sesak dada

tak pernah ada kata "karena" di pikiran hujan tentang sunyi
ketika hujan mencintai sisi sunyimu dengan segenap perih
yang sudah nyata terpampang di sepenuh hari
hujan tetap akan tersenyum ketika pelangi sunyimu hadir
juga pergi

Hati tak Bisa Berbohong

Mengapa di dalam hati ini…selalu merasakan sesuatu yang lain…
Sesuatu yang terkadang terasa sebagai hal yang tak mungkin….
Hal yang sungguh tak boleh terjadi kembali….
Tak boleh terjadi kembali…untuk kedua kalinya….
Tetapi hati tak bisa berbohong….
Tak bisa untuk mengelak…atau menghindari….
Bahwa…didalam relung hati ini tlah tumbuh dan berkembang….
Tlah tumbuh sesuatu hal yang begitu indah….
Begitu indahnya…dan manambah berseri hati….
Hati tak bisa berbohong….
Tak bisa menolak atau mengelak…
Mengelak dari panah cinta mu….kasih….
Karena panah cinta mu…tlah mengenai tepat di jantung hati ini….
Dan jantung hati ini tlah robek berdarah mengalirkan darah kasih dan cinta….
Hati tak bisa berbohong….
Meski nalar dan pikiran hendak memungkiri kebenaran….
Tetapi hati tak bisa mengingkari….
Bahwa…hati tlah menyimpan rasa yang lain…
Rasa yang tlah membuat hati bahagia….
Bahagia karena cinta yang lain….
Hati tak bisa berbohong….
Tetapi hati tak mampu mengungkapkan…
Jadi cukuplah hanya didalam hati….
Biarlah cinta ini tersimpan didalam hati….
Cukup hanya hati yang tau….
Bahwa…aku tlah mencintai mu….kasih

Rabu, 23 Februari 2011

Zodiak Gemini-Sifat Karakter Gemini

Karakter Gemini Zodiac : 22 Mei - 21 Jun


Sifat Gemini :
Lincah, Pandai berbicara, Tidak Stabil, Mudah Berubah-Ubah, Mudah Gugup, Sangat Peka

Nomor Keberuntungan: 4,11,26,31,38.49

Aroma Keberuntungan: Bunga Lavender, Bunga Lily, Peppermint

Planet Yang Mengitari: Merkurius

Bunga Keberuntungan: Bunga Lily, Pakis

Warna Keberuntungan: Kuning

Batu Keberuntungan: Batu Safir

Elemen Keberuntungan: Udara

Pasangan Serasi: Sagitarius

Zodiak Gemini adalah simbol kecerdasan, memiliki banyak akal. Komunikasi dan bahasa sangat penting bagi mereka. Mereka memiliki kemampuan berkembang dan belajar yang tinggi. Umumnya para Gemini tidak stabil, reaksi terhadap situasi ditentukan oleh mood mereka. Bagi Gemini, keragaman adalah penyedap kehidupan. Mereka menikmati hasil yang mereka capai lewat kerja keras mereka sendiri. Gemini tidak menyukai rutinitas. Pengetahuan, pikiran yang cepat dan kepandaian jelas terlihat pada zodiak ini. Mereka mudah berubah-ubah. Simbol ini memiliki pesona alami dan energi karisma yang menarik semua zodiak. Mereka memiliki banyak ide yang dapat membuat kita tertarik, namun mereka cenderung cepat bosan jika mereka berada di sekitar orang yang tidak dapat mengikuti jalan pikiran mereka, dana cepat berpindah ke suatu tempat dimana orang di sekitarnya dapat mengikuti jalan pikiran mereka. Mereka biasa menikmati hidup mereka dan jarang melihat kembali kebelakang. Gemini dikenal dengan spontanitasnya dan kemampuan mereka berbicara mengenai segala hal. Mereka energik dan murah hati. Sikap plin plan mereka terkadang menyulitkan. Kamu tidak akan pernah tahu apa yang mereka pikirkan dan apa yang akan mereka lakukan. Cobalah bertanya pertanyaan yang sama pada hari berikutnya, maka kamu akan mendapatkan jawaban yang berbeda setiap harinya. Terkadang hal ini dapat membuatmu putus asa, namun dapat juga mempesonamu.

Asmara para Gemini
: Jika kamu tidak dapat mengikuti pola pikir para Gemini, kamu tidak akan dapat bergaul dengan zodiak ini. Perubahan sikap adalah kunci memenangkan hati mereka. Gemini akan menggunakan kemampuan berkomunikasi mereka untuk merayu orang yang mereka sukai. Mereka cenderung menjauh dari orang yang tidak menantang mereka. Gemini memiliki rasa ingin tahu yang tinggi dan selama kamu dapat menimbulkan keingintahuan di hati mereka, mereka selamanya akan berada di sampingmu. Gemini menukai perubahan, mereka senantiasa mencari sesuatu yang lain, termasuk juga kekasih.